Perpustakaan Sekolah Pascasarjana UNJ
Universitas Negeri Jakarta

Pengaruh Budaya Organisai, Kepuasan Kerja, dan Komitmen Profesi terhadap Perilaku Inovatif Instruktur Penerbangan pada Sekolah Pembentukan Penerbangan Sipil di Indonesia/ AFEN SENA

No image available for this title
Penelitian ini bertujuan untuk menyelidiki faktor-faktor yang mempengaruhi
perilaku inovatif instruktur penerbang pada sekolah pembentukan penerbang di
Indonesia, khususnya dilihat berdasarkan faktor budaya organisasi, kepuasan kerja
dan komitmen profesi. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan
metode survei dengan sampel sebanyak 98 instruktur penerbang yang diambil
secara acak sederhana. Pengumpulan data menggunakan kuesioner skala Likert 5
poin dan analisis data menggunakan analisis jalur. Temuan dalam penelitian ini
menunjukkan bahwa budaya organisasi, kepuasan kerja dan komitmen profesi
berpengaruh langsung positif terhadap perilaku inovatif, serta budaya organisasi
berpengaruh langsung positif terhadap kepuasan kerja dan komitmen profesional. Sementara kepuasan kerja tidak berpengaruh langsung terhadap komitmen profesi. Temuan lainnya menunjukkan bahwa komitmen profesi berperan memediasi
pengaruh budaya organisasi dan kepuasan kerja terhadap perilaku inovatif, serta
kepuasan kerja memediasi pengaruh budaya organisasi terhadap perilaku inovatif. Berdasarkan hasil penelitian ini, maka faktor budaya organisasi, kepuasan kerja
dan komitmen profesi harus diposisikan sebagai faktor strategis dan terus
ditingkatkan dalam proses pengelolaan organisasi pada sekolah pembentukan
penerbang. Penelitian ini juga mengajukan model integratif perilaku inovatif
untuk digunakan sebagai kerangka berpikir dalam meningkatkan perilaku inovatif
instruktur penerbang pada sekolah pembentukan penerbang. Kata kunci: budaya organisasi, kepuasan kerja, komitmen profesi, perilaku
inovati
Availability
D1441MP/ds D1441Perpustakaan Pascasarjana UNJAvailable
Detail Information
Series Title

-

Call Number

MP/ds D1441

Publisher

Prodi Doktor Manajemen Pendidikan Pascasarjana UNJ : Pascasarjana UNJ.,

Collation

xix, 365 hlm. :ilus ;29,5 cm

Language

Indonesia

ISBN/ISSN

-

Classification

MP/ds

Detail Information
Content Type

-

Media Type

-

Carrier Type

-

Edition

Cetakan Ke- 1

Subject(s)

-

Specific Detail Info

-

Statement of Responsibility
No other version available

Select Language

Advanced Search

License

This software and this template are released Under GNU GPL License Version 3.