Perpustakaan Sekolah Pascasarjana UNJ
Universitas Negeri Jakarta

Pengembangan Bahan Ajar Menyimak BIPA 1 Berbasis Video Animasi di Universitas Sofia Bulgaria/ Syukron Ramadloni

No image available for this title
Kemampuan menyimak merupakan kemampuan pertama yang diterima dan
diajarkan kepada pemelajar asing dalam setiap pembelajaran bahasa asing tak
terkecuali bahasa Indonesia sebagai bahasa asing bagi penutur asing. Namun,
kemampuan ini merupakan kemampuan tersulit dan kemampuan yang paling tidak
disukai oleh pemelajar BIPA 1. Selain itu masih sangat minim ketersediaan bahan
ajar menyimak BIPA 1 dalam bentuk media audio visual yang dibutuhkan pengajar
dalam mendukung pengajaran menyimak BIPA 1 di peramban internet. Ditambah
lagi kemampuan setiap pengajar untuk mengeksekusi bahan ajar menyimak
berbeda-beda kemampuannya. Sedangkan bahan ajar menyimak BIPA sendiri yang
dikembangkan saat ini hanya sekadar teks untuk diperdengarkan saja, maka
dibutuhkan bahan ajar menyimak yang memiliki proses dalam menyimaknya.
Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan bahan ajar menyimak BIPA 1
berbasis video animasi yang memiliki proses menyimak dalam bahan ajarnya.
Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian dan pengembangan
(R&D). Prosedur penelitian menggunakan model penelitian dan pengembangan
dari Thiagadarajan yang dipadukan dengan model pengembangan Jolly dan Bolitho
sehingga terangkum menjadi empat tahapan penelitian utama yakni 1) tahap
analisis kebutuhan, 2) tahap perencanaan, 3) tahap pengembangan, dan 4) tahap
penyebarluasan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bahan ajar yang
dikembangkan berdasarkan kebutuhan pengajar dan pemelajar dalam pembelajaran
BIPA serta disesuaikan dengan kurikulum yang berlaku ini berada pada kategori
sangat layak digunakan. Hal ini dapat dilihat dari hasil penilaian, pakar materi,
pakar media, dan uji coba pengguna terbatas dari pengajar dan pemelajar BIPA di
Universitas Sofia Bulgaria.
Kata Kunci: bahan ajar menyimak, BIPA, keterampilan menyimak, video animas
Availability
T0827LT/ts T0827Perpustakaan Pascasarjana UNJAvailable
Detail Information
Series Title

-

Call Number

LT/ts T0827

Publisher

Prodi Magister Linguistik Terapan Pascasarjana UNJ : Jakarta.,

Collation

xvi, 231 hlm. :ilus ;29,5 cm

Language

Indonesia

ISBN/ISSN

-

Classification

LT/ts

Detail Information
Content Type

-

Media Type

-

Carrier Type

-

Edition

Cetakan ke- 1

Subject(s)

-

Specific Detail Info

-

Statement of Responsibility
No other version available

Select Language

Advanced Search

License

This software and this template are released Under GNU GPL License Version 3.